Kanker Tenggorokan

Jumat, 30 Juli 2010

Ditulis oleh hpazero di/pada 8 September, 2008

Assalamu alaikum wr. wb.
Pak Toto yang terhormat,
Saya ada pertanyaan, bagaimanakah sebenarnya penyakit kanker tenggorokan? Apa penyebabnya dan apa tanda tanda kalau seseorang terkena penyakit tersebut? Apa jenis herba yang cocok untuk mengobati penyakit tersebut? Atas bantuan Pak Toto saya ucapkan terima kasih.
Wassalam,
Hari

Jawaban
Waalaikumsalam wr. wb.
Saudara Hari Yth.,
Pada dasarnya, kanker merupakan perubahan dari sekumpulan sel yang membelah diri dan jumlahnya menjadi banyak secara tidak terkendali. Kendati perubahan tersebut merupakan hal yang wajar dalam tubuh sebagai suatu proses regenerasi dari sel-sel yang rusak diganti dengan yang baru. Namun, pengontrolan perubahan sel tidak lagi berfungsi dengan normal, maka keadaan ini yang disebut penyakit kanker.
Oleh karena itu, kanker bukanlah penyakit infeksi yang terjadi karena kuman, melainkan tumbuh dari sel-sel organ itu sendiri yang mengalami mutasi genetis. Mutasi genetis tersebut menyebabkan sel tumbuh tidak normal dan bersifat destruktif, yakni tidak mengikuti aturan hukum-hukum pertumbuhan dan cenderung merusak.
Kanker bisa tumbuh di mana saja di dalam tubuh, termasuk di tenggorokan. Namun, dengan catatan, tidak semua sel kanker dapat tumbuh secara progresif tumbuh di tempat lain. Hal ini disebabkan oleh adanya pertahanan tubuh (sistem imuniti) dan juga syarat untuk tumbuh di tempat yang baru tidak di dapati seperti tidak adanya zat karsinogen dan oksidasi oleh oksidan, misalnya radikal bebas.
Sama seperti tumor, kanker mempunyai ciri-ciri klinis sendiri seperti adanya benjolan yang mudah diraba, penurunan berat badan, kekurangan sel-sel darah merah, gangguan pada metabolisme karbohidrat, protein dan lemak. Serta, menurunnya rasa kecap pada makanan atau minuman.
Bagi penderita kanker, sebenarnya dukungan dan perhatian dari pihak keluarga sangatlah dibutuhkan. Perhatian dan dukungan yang tulus dapat menstimulasi kerja hormon kembali normal yang kemudian bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Menguatnya kekebalan tubuh, berarti menutup peluang bagi kanker untuk menyebarkan sel-sel ke daerah sel-sel yang masih sehat.
Bisa mencoba dengan mengonsumsi Shark Cartilage, Omega-3 Softgel, Spirulina dan Teh Herba. Cara mengonsumsinya, dosis Shark Cartilage disesuaikan dengan berat badan tubuh teman anda, 1 kapsul Shark Cartilage sama dengan 10 kg berat badan. Misalnya berat badan penderita 40 kg, maka dosis perharinya adalah 4 kapsul.
Omega-3 Softgel diminum 2 kapsul 3 x sehari, Spirulina 2 kapsul 2 x sehari. Ketiga herba tersebut diminum 30 menit sebelum makan. Bisa diminum bersama Teh Herba, caranya ambil 2 uncang Teh Herba, seduh di cangkir, ditutup, lalu minum ketika hangat.
Kendati demikian, pengobatan penyakit kanker merupakan pengobatan jangka panjang yang membutuhkan biaya yang tidak sedikit dan kesabaran tanpa batas, terutama bila kankernya sudah mencapai stadium 3 ke atas.

0 komentar:

Posting Komentar